Langkah-langkah install PrestaShop dengan Xampp
Sebelumnya, disini kami ingin menjelaskan tentang Prestashop. Jadi prestashop ini merupakan website e-commerce yang lumayan banyak diminati untuk membuat toko online. Prestashop ini didukung oleh MySql sistem manajemen database, maka dari itu ketika kita ingin install Prestashop ini, kita juga harus meng-install Xampp. Prestashop juga bersifat open source jadi siapapun bisa mendownloadnya dengan free.
Sejauh yang kami tahu, prestashop memiliki keunggulan seperti platform tercepat, yang paling ringan, merupakan perangkat e-commerce yang paling progresif. Maka dari itu kami memilih perangkat lunak ini.
Ø Langkah-langkah install Prestashop
1. Jika kita belum mempunya Prestashop, maka download terlebih dahulu. Download pula Xampp, karena Prestashop didukung oleh sistem manajemen Xampp
2. Setelah itu, pertama install Xampp terlebih dahulu, kemudian baru install Prestashop
3. Jika sudah, buka aplikasi Xampp dan aktifkan server Apache dan MySql saja.
4. Jika sudah diaktifkan, maka langkah selanjutnya kita buat database dengan cara buka browser anda dan ketikkan http://localhost/phpmyadmin kemudian masuk ke menu Databases dan ‘create database’
6. Kemudian akan keluar langkah-langkah penginstall-an prestashop sepeti berikut:
Disini kita disuruh memilih bahasa. Pilih bahasa sesuai yang kita inginkan lalu klik ‘Next’
7.
Disini kita ceklis saja ‘I agree to the above terms and condition’ kemudian klik ‘Next’
8.
Disini prestashop akan men-cek apakah komputer atau laptop kita kompatibel dengan prestashop atau tidak jika sudah langsung klik next.
9.
Disini isi database sesuai yang sudah dibuat sebelumnya, jika sudah klik ‘Test your database connection now’ jika berhasil maka akan keluar pernyataan ‘Database is connected’ kemudian langsung klik ‘Next’
10.
Disini kita diminta untuk mengisi kembali data tentang toko kita. Isi sesuai yang kita ingin buat.
11.
Sekarang kita tinggal menunggu sampai proses installasi selesai.
Jika kita sudah berhasil meng-install maka tinggal saatnya kita bereksperimen dengan toko online yang sudah kita buat ini. Terima Kasih semoga bermanfaat bagi para pembaca